Banyak pemilik angkringan yang kemudian menggabungkan aspek tradisional dengan aspek modern untuk memberikan pengalaman yang unik dan menarik. Mereka tidak hanya fokus pada inovasi menu baru yang lebih kreatif dan beragam, tapi juga visualisasi angkringan yang lebih segar dan bersahabat, seperti yang kami lakukan pada proyek interior angkringan modern UMY.
Hal tersebutmengingat bahwa bisnis angkringan Jogja di era modern justru mengalami perkembangan dan transformasi untuk tetap relevan dan menarik minat pelanggan. Khususnya pangsa pasar mahasiswa.
Pemanfaatan teknologi juga menjadi tren di bisnis angkringan era modern. Mulai dari pemanfaatan media sosial dan aplikasi pesan untuk memperluas jangkauan dan mempromosikan produk mereka, adopsi sistem pemesanan onlinesampai dengan penyediaan area Wi-Fi gratis untuk menarik pelanggan.
Selain itu, beberapa angkringan juga menambahkan elemen desain yang menarik, estetik dan instagramable, sebagaimana yang juga diinginkan oleh salah satu lien kami yang memiliki unit bisnis angkringan di area UMY Yogyakarta.
Klien Pembuatan Interior Angkringan Modern UMY
Pada tanggal 3 Agustus 2022 ibu N yang kebetulan juga seorang dosen di Jogja menghubungi kami terkait dengan keinginan beliau untuk menyulap salah satu aset ruko kecil beliau di daerah UMY Yogyakarta menjadi sebuah angkringan dengan sentuhan modern.
Setelah melakukan diskusi singkat bersama Ibu N, Kami arahkan untuk melakukan konsultasi lebih lanjut dengan mitra pembuatan kitchen set kami. Mengingat proses diskusi menjadi hal yang penting sebelum melangkah ke tahap desain dan produksi kitchen set untuk bakal unit bisnis beliau di UMY tersebut.
Proses Desain Interior Angkringan Modern UMY
Berangkat dari konsep interior modern, desain garis besarnya merupakan perpaduan dari gaya modern dan minimalis dengan sentuhan elemen-elemen yang trendy kekinian.
Ada beberapa ciri khas dari desain kitchen set kekinian. Meliputi pilihan warna yang netral seperti putih dan abu-abu, kabinet tanpa pegangan, pencahayaan yang cukup, backsplash menarik, sampai dengan desain semi terbuka.
Pengaplikasian unsur-unsur kekinian kami tuangkan dengan sebaik mungkin pada desaain sebagaimana gambar di atas. Mulai dari pilihan warna netral, keterbukaan sampai dengan pencahayaan yang cukup.
Setelah pengerjaan desain utama, sebagaimana hasil daripada diskusi sebelumnya mengenai keinginan-keinginan ibu N, tentu saja terlebih dahulu kami pastikan kepada ibu N sebelum masuk ke tahap pengerjaan.
Proses Pengerjaan Interior Angkringan Modern UMY
Terkait dengan kesulitan dan juga tantangan selama pengerjaan, bisa dibilang tidak ada. Alhamdulillah lancar. Hanya saja dikarenakan klien kami memiliki mobilitas sebagaimana dosen pada umumnya, untuk cheklist pekerjaan membutuhkan janji temu yang lebih lama. Meski demikian proyek bisa dirampungkan dalam waktu 30 hari/ 1 bulan.
Harapan Jogja Desain Interior
Sebaik apapun hasil pengerjaan kami, tetap saja akan ada cela dan kekurangan. Menyadari akan hal itu Jogja desain interior berkomitmen untuk selalu melakukan perbaikan pelayanan dari waktu ke waktu. Selalu membuka diri untuk segala bentuk perubahan dan kemajuan. Membuka diri untuk selalu berinovasi.
Kami berharap dengan hasil dari pengerjaan kami, ibu N bisa berkenan. Demikian halnya dengan klien-klien kami yang lain. Dan tentu saja juga untuk calon-calon klien kami yang mungkin saja itu Anda.