Jenis Karpet Lantai dan Manfaatnya Untuk Hunian

Jenis karpet lantai agaknya menjadi salah satu aspek menonjol pada sebuah hunian. baik hunian sendiri maupun hunian sewa. Sebab, keberadaan karpet lantai memang masih sangat jamak digunakan di banyak hunian.

Karpet lantai bahkan menjadi salah satu prioritas aksesoris rumah yang akan butuh perhatian khusus. Sebab suka atau tidak karpet secara tidak langsung dapat mempengaruhi kesan hunian itu sendiri.

Nah, pada artikel kali ini akan dibahas seputar jenis karpet lantai. Untuk memberi kemudahan bagi anda yang sedang mencari opsi karpet yang cocok untuk hunian.

Mengenal Apa itu Karpet Lantai

Sebelum menentukan jenis lantai karpet untuk hunian, sebaiknya anda memahami seputar pengertian karpet. Karpet merupakan material lantai yang paling hangat dan halus dibandingkan dengan material finishing lantai lainnya. Karpet juga ramah terhadap pengguna sehingga aman bagi anda terutama untuk anak kecil.

Karpet Lantai, Sumber: Unsplash.com/@trang3019
Karpet Lantai, Sumber: Unsplash.com/@trang3019

Selain itu, karpet juga menyerap suara berisik derap kaki melangkah artinya memberikan ketenangan untuk anda dan keluarga ketika sedang istirahat di dalam rumah. Dari segi nilai desain, karpet pun hadir sebagai titik vokal ruangan anda.

Tidak ada salahnya memilih karpet untuk lantai hunian, sebab karpet adalah pilihan yang tidak mahal dan mudah untuk dipasang.

Manfaat Karpet Lantai Untuk Hunian

Memilih karpet untuk hunian bukan tanpa sebab. Melainkan karpet memiliki berbagai manfaat, apa saja manfaat tersebut? Berikut ini, kami rangkum untuk anda.

1. Menjaga Suhu Ruangan

Karpet secara tidak langsung dapat menjaga suhu ruangan. Hal ini juga dibuktikan dengan banyak peneliti yang membuktikan bahwa penggunaan karpet dapat menjaga suhu ruang agar tetap hangat daripada lantai seperti keramik.

Karena karpet memiliki sifat berinsulasi dengan ruangan, sehingga terjadi proses penghambatan untuk mencegah aliran energi panas. Anda akan merasakannya ketika menginap atau tinggal di dataran tinggi, lereng gunung, atau kaki gunung.

2. Lebih Aman Bagi Anak

Karpet lantai memberikan rasa aman bagi pengguna terutama anak-anak. Dengan adanya karpet lantai akan mengurangi rasa khawatir saat si anak sedang bermain dan tidak sengaja jatuh atau terpeleset. Bukan lagi rahasia umum ketika lantai dapat membuat siapapun terpeleset atau jatuh kapanpun.

Maka dari itu, anda dapat mengatasinya dengan menggunakan karpet lantai yang nyaman dan lembut. Jadi, anak-anak anda juga dapat bermain bebas dan anda tidak khawatir lagi.

3. Mempercantik Interior Hunian

Penggunaan karpet lantai yang utama adalah mempercantik interior hunian. Karpet adalah pilihan yang tepat untuk membuat rumah kelihatan menarik dan cantik dipandang mata serta nyaman karena bisa diraba langsung ketika sedang beraktivitas.

Mempercantik Interior Hunian, Sumber: Google
Mempercantik Interior Hunian, Sumber: Google

Namun, pastikan anda memilih motif karpet sesuai dengan konsep desain rumah anda. Sehingga rumah terlihat lebih elegan dan mewah.

4. Memberikan Rasa Tenang

Penggunaan karpet secara tidak langsung akan memberikan rasa tenang. Karena adanya perlambatan energi dalam karpet akan membuat suasana rumah lebih stabil dan memberikan rasa yang nyaman. Sebaliknya, di atas permukaan yang keras tanpa diberi karpet maka energi negatif cenderung bergerak terlalu cepat sehingga menimbulkan perasaan tidak stabil atau cemas.

5. Mengurangi Kebisingan

Secara langsung karpet dapat mengurangi kebisingan. Saat anda berjalan di atas karpet, langkah kaki cenderung teredam atau tidak menimbulkan suara. Hal ini terjadi karena karpet mampu menyerap suara di udara terbuka.

7 Jenis Karpet Lantai Berdasarkan Bahan

Ada beragam jenis karpet lantai yang dibedakan berdasarkan bahan yang digunakan. Adapun jenis-jenisnya sebagai berikut:

1. Karpet Berbahan Polypropylene

Karpet bahan polypropylene saat ini telah banyak diproduksi dan digunakan diberbagai rumah-rumah. Karpet bahan polypropylene merupakan karpet lantai serat sintetis (buatan). Walaupun karpet ini terbuat dari serat sintetis, tetapi penggunaan karpet ini cukup memberikan kenyamanan.

Selain itu, karpet bahan polypropylene sangat mudah dibersihkan. Tidak hanya itu, kelebihan lain dari karpet bahan polypropylene memiliki harga relatif murah sehingga menjadi favorit banyak orang. Sayangnya, karpet polypropylene mudah pudar seiring berjalannya waktu.

2. Jenis Karpet Lantai Berbahan Wol

Karpet lantai berbahan wol memang terkenal akan permukaannya yang halus. Karpet bahan wol memiliki daya tahan sangat tinggi terhadap noda dan air.  Selain itu, permukaan karpet bahan wol tentu halus sehingga membuat karpet menjadi nyaman saat digunakan. Karpet bahan wal cocok digunakan dengan beragam jenis cat interior rumah.

Jenis Karpet Lantai Berbahan Wol, Sumber: Google
Jenis Karpet Lantai Berbahan Wol, Sumber: Google

Apabila dilakukan perawatan secara berkala dan tepat, karpet bahan wol bahkan awet hingga bertahun-tahun. Namun, karpet bahan wol memiliki harga yang cukup mahal dibandingkan dengan karpet jenis lainnya.

3. Jenis Karpet Lantai Berbahan Nylon

Karpet bahan nylon saat ini lazim diproduksi karena memiliki daya tahan cukup kuat sehingga awet atau tahan lama. Karpet bahan nilon memiliki berat relatif ringan jadi mudah dipindah-pindah. Harga karpet relatif murah sehingga mudah dijangkau.

4. Karpet Berbahan Sisal

Karpet sisal adalah karpet lantai terbuat dari tanaman yang memiliki daya tahan cukup tinggi. Namun, karpet sisal memiliki tekstur cukup kasar pada permukaannya, sehingga kemungkin akan membuat penggunanya sedikit tidak nyaman. Tetapi karpet sisal dapat menurunkan risiko terpeleset ketika dipakai diatas lantai yang licin.

5. Jenis Karpet Lantai Berbahan Permadani

Karpet permadani dibuat dari bahan serat sintetis seperti polypropylene, nilon, atau wol. Karpet permadani identik dengan coraknya yang indah dan menawan sehingga banyak yang beranggapak kalau harga karpetnya mahal. Karpet ini bisa menjadi solusi pengganti karpet wol.  

6. Karpet Berbahan Vinyl

Berbeda dengan bahan karpet lainnya, karpet bahan vinyl sangat lentur sehingga  nyaman ketika diinjak. Umumnya karpet vinyl digunakan untuk melapisi seluruh permukaan lantai agar memberikan kesan yang berbeda pada lantai. Karpet vinyl tersedia dalam berbagai ukuran dan motif sehingga akan membuat lantai rumah anda tidak monoton.

7. Jenis Karpet Berbahan Katun

Karpet bahan katun merupakan jenis karpet yang telah lama digunakan. Katun tersedia dalam berbagai motif dan ukuran serta dijual dengan harga yang sangat terjangkau.

Namun, karpet lantai bahan katun memiliki daya tahan yang tidak lama, sehingga sebaiknya penggunaan karpet katun pada spot-spot ruangan tertentu untuk memperlambat kerusakan yang dapat terjadi pada karpet.

Setelah anda mengetahui beberapa jenis karpet lantai. Anda ingin memilih lantai yang mana untuk digunakan dalam hunian? Sebelum memilih, pastikan dulu interior rumah anda seperti walpaper dinding rumah agar warna karpet tidak monoton dengan interior ruangan.

Tinggalkan komentar

WhatsApp Chat Order Interior